Bocoran Spesifikasi Vivo X20 Plus UD Terbaru
Vivo dikabarkan akan segera merilis produk terbarunya di awal tahun 2018 ini dengan mengincar pasar menengah ke atas. Vendor asal Tiongkok yang satu ini merupakan pesaing kuat yang dikenal dengan produk smartphone dengan kamera berkualitas terbaik dengan harga murah.
Ponsel terbaru vivo adalah Vivo X20 Plus UD yang menjadi salah satu andalan mereka untuk bisa bersaing dengan vendor lain. Ponsel ini sudah dilengkapi denga spek yang terbilang cukup tinggi dan fitur terbaru yang lumrah dijumpai di produk lain.
Menilik dari bocoran spek yang dibagikan oleh GSM Arena, Vivo X20 Plus UD dibekali dengan layar 6,43 inchi yang punya resolusi 1080x2160 pixels dengan layar Super AMOLED. Jika dilihat dari kualitas layarnya, maka ini merupakan salah satu ponsel dengan dimensi yang lumayan besar.
Mengintip kamera yang ada pada Vivo X20 Plus UD, di bagian utama menggunakan dual kamera beresolusi 12 MP autofocus, LED flash dengan fitur Geo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama. Sedangkan kamera keduanya menggunakan single kamera 12 MP pula.
Menuju ke bagian dalam, ponsel yang satu ini ternyata masih menggunakan android nougat 7.1.1 dengan chipset Qualcomm MSM8956 Plus Snapdragon 660. Untuk memorinya, ada dual slot memori berkapasitas 256 GB. Sedang memori internalnya 64GB dengan RAM sebesar 4GB.
Spesifikasi lengkap Vivo X20 Plus UD :
- Dimensi : 165.3 x 80.1 x 7.5 mm (6.51 x 3.15 x 0.30 in)
- Berat : 181.5 g (6.42 oz)
- SIM : Hybrid Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
- Tipe layar : Super AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors
- Ukuran layar : 6.43 inches, 106.7 cm2 (~80.6% screen-to-body ratio)
- Resolusi layar : 1080 x 2160 pixels, 18:9 ratio (~376 ppi density)
- OS : Android 7.1.1 (Nougat)
- Chipset : Qualcomm MSM8956 Plus Snapdragon 660
- CPU : Octa-core (4x2.2 GHz Kryo 260 & 4x1.8 GHz Kryo 260)
- Slot Memori : microSD, up to 256 GB (uses SIM 2 slot)
- Memori Internal : 64 GB, 4 GB RAM
- Kamera Utama : Dual: 12 MP, f/1.8 + 5 MP, autofocus, LED flash
- Kamera kedua : 12 MP, f/2.0
- Fitur : Fingerprint (front-mounted, under display), accelerometer, proximity, compass, Fast battery charging 5V/4.5A
- Baterai : Non-removable Li-Ion 3900 mAh battery
- Pilihan warna : Matte Black, Gold, Rose gold
Dilihat dari bocoran spek yang ada, produk terbaru ini punya beberapa kelebihan dan kekurangan yang bisa anda pertimbangkan. Untuk harganya sendiri berkisar di angka $ 600 atau sekitar Rp 7 jutaan. Kita tunggu saja kehadiran ponsel yang satu ini di tanah air.
Pesan Sekarang